Persaingan di dunia bisnis kreatif semakin ketat, kamu jangan sampai kalah cepat! Selain cermat memilih aplikasi kasir yang mudah dan praktis digunakan, kelengkapan fitur juga harus diperhitungkan.
Bicara soal fitur aplikasi kasir yang lengkap, Pawoon sudah menyiapkan serangkaian fitur terbaru yang siap membantu kamu memaksimalkan pelayanan kepada pelanggan. Apa aja sih, fitur barunya? Yuk, simak ulasannya di bawah ini!
Promo Otomatis untuk Lebih dari Satu Produk
Penggunaan fitur Promo Otomatis – Beli A Gratis B kini lebih maksimal dengan maksimal 5 produk berbeda yang bisa dipilih. Selain itu, kamu juga bisa memilih maksimal 5 produk berbeda yang digratiskan. Klik di sini untuk mulai mengatur Promo Otomatis di toko kamu!
Pesanan Lebih Lengkap dengan Fitur Catatan di Menu PawoonLive!
Ada banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk membuat pelanggan happy. Salah satunya adalah dengan memastikan pelanggan mendapatkan pesanan yang sesuai. Nggak perlu khawatir! Opsi catatan pada menu PawoonLive! bisa membantu kamu memastikan detail pesanan pelanggan. Informasi lebih lanjutnya bisa kamu lihat di sini, ya!
Praktis, Kirim Struk Transaksi Langsung ke Nomor Whatsapp
Cafe atau restoran kamu mengusung konsep paperless? Pawoon siap dukung! Nikmati kemudahan transaksi tanpa struk pembayaran dengan fitur kirim struk melalui Whatsapp. Kamu bisa memasukan langsung maupun memilih nomor pelanggan dari daftar yang tercatat di aplikasi kasir Pawoon. Lebih praktis, lebih mudah, lebih aman! Klik di sini untuk tahu lebih lanjut.
Lebih Teliti dengan Tampilan Harga Satuan di Struk Transaksi
Pawoon memberikan solusi untuk kamu yang punya bisnis retail dan butuh penghitungan harga yang lebih detil. Fitur “Tampilkan Harga Satuan” pada struk transaksi bisa kamu gunakan sesuai dengan kebutuhan bisnis kamu. Klik di sini untuk mengubah pengaturan struk kamu!
Mudah Kelola Transaksi Berlangsung dengan Invoice Cicilan
Kebingungan mengelola transaksi cicilan di toko? Kamu nggak perlu bingung lagi. Kini seluruh transaksi cicilan yang berjalan di toko bisa diunduh dalam bentuk invoice langsung dari dashboard Pawoon. Aplikasi kasir mana lagi yang bisa begini? Klik di sini untuk informasi lengkapnya, ya!
Selain tambahan fitur yang lengkap dan semakin memudahkan transaksi di toko, Pawoon juga sudah terintegrasi dengan berbagai jenis metode pembayaran digital seperti Gopay, OVO, DANA, LinkAja, dan ShopeePay. Nggak cuma itu, masih banyak lainnya fitur sistem kasir terbaik yang bisa kamu dapat dengan berlangganan Pawoon. Yuk, Coba Sekarang!